Cara Membagi Layar Komputer atau Laptop Menjadi Dua Bagian/Split Screen


Membagi layar Komputer/Laptop menjadi dua bagian atau dengan istilah Split Screen merupakan salah satu cara ampuh untuk menyelesaikan berbagai macam aktivitas yang membutuhkan akses ke dua aplikasi bersamaan.

Sebagai salah satu contoh misalnya kita sedang mengetik sebuah Artikel pada Microsoft Word dimana salah satu kutipannya kita ambil di Wikipedia sebagai sebuah acuan dengan membuka Internet, maka kita tentu harus membuka kedua Aplikasi tersebut, nah... agar tidak direpotkan dengan melakukan buka tutup pada keduanya kita bisa membagi layar Komputer/Laptop menjadi dua bagian seperti pada gambar di bawah ini.


Sebetulnya kita bisa membagi Layar Komputer/Laptop sampai empat bagian, namun pada tutorial kali ini Admin hanya mencontohkan yang dua bagian saja karena menurut hemat Admin kalau kita membagi layar Komputer/Laptop lebih dari dua bagian maka tampilan Aplikasi yang kita buka akan kecil dan itupun sangat jarang sekali dilakukan.

Baik, kita langsung ke tutorialnya...

Ada dua cara untuk membagi layar Komputer/Laptop yang bisa kita lakukan, ini merupakan cara umum dan sering Admin praktekkan walaupun sebetulnya masih ada beberapa cara lain, namun ini merupakan cara paling mudah karena hanya memanfaatkan tombol pada Keyboard atau Mouse.

Menggunakan Mouse

  1. Buka Aplikasinya
  2. Arahkan Kursor pada bagian tengah yang sejajar dengan tombol minimize, Restore Down dan Close
  3. Klik tahan dan geser ke sebelah kanan atau kiri layar Komputer/Laptop sampai muncul kotak transparan, kemudian lepas.
  4. Lakukan langkah yang sama pada Aplikasi kedua untuk bagian sisi lainnya, atau lakukan Restore Down terlebih dulu kemudian lakukan seperti pada langkah ke 2 dan 3.

Menggunakan Tombol Keyboard

  1. Buka Aplikasinya
  2. Tekan tahan tombol Windows dan tekan tombol arah ke kanan untuk meletakkan Aplikasi di sisi kanan dan tombol arah ke kiri untuk meletakkan Aplikasi di sisi kiri
  3. Lakuka langkah yang sama untuk meletakkan Aplikasi di sisi lainnya.
Selesai...

Dengan mengetahui dan mempraktekkan cara ini maka kita akan terbantukan dalam menyelesaikan pekerjaan kita yang memerlukan 2 Aplikasi secara bersamaan.

Semuga tutorial tentang Cara Membagi Layar Komputer atau Laptop Menjadi Dua Bagian/Split Screen ini bisa bermanfaat. Aamiin...

TONTON JUGA VIDEONYA

youtube image

Click here to Download